Cara Menginstall GBWhatsApp tanpa Kehilangan Chat dengan Backup dan Restore – Sebagai pengguna WhatsApp yang menginginkan fitur yang lebih maka beralih ke GBWhatsApp itu bisa menjadi solusi terbaik. Jika kita beralih ke GBWhatsApp tanpa melakukan backup maka seluruh chat akan hilang.
Oleh sebab itu, kita harus melakukan backup chat WhatsApp terlebih dahulu dan setelah itu kita restore di GBWhatsApp. Hal ini memang dapat dilakukan dan sudah termasuk memulihkan seluruh media seperti gambar, video, audio, file dokumen dan gif.
Di artikel ini, saya akan memberikan tutorial untuk bagaimana cara melakukan backup dan restore dari WhatsApp Official ke GBWhatsApp, sehingga disaat kalian menginstall GBWhatsApp itu tidak akan kehilangan chat yang sebelumnya ada di WhatsApp Official. Silahkan ikuti cara dibawah ini dengan teliti, diantaranya sebagai berikut.
Cara Menginstall GBWhatsApp tanpa Kehilangan Chat
Agar setelah menginstall GBWhatsApp kalian tidak kehilangan maka kalian harus melakukan backup terlebih dahulu di WhatsApp Official dan restore ke GBWhatsApp
Cara Backup di WhatsApp
Backup adalah proses mencadangkan dari seluruh file yang diinginkan agar dapat dipulihkan kembali dan tidak hilang. Jadi proses backup WhatsApp ini ditujukan untuk mencadangkan keseluruhan chat, video, audio, gambar dan file dokumen.
- Tekan setting yang bersimbolkan titik-titik 3 dipojok kanan atas
- Pilih setelan
- Pilih chat
- Pilih cadangkan chat
- Pilih Akun google yang akan dijadikan tempat penyimpanan dari backup ini
- Tekan tombol hijau bertuliskan Cadangkan
- Tunggu beberapa saat hingga proses pencadangan selesai
- Jika sudah selesai, maka kalian dapat melihat file backup WhatsApp tersebut di akun Google Drive > Menu > Cadangan
Cara Restore ke GBWhatsApp
Restore adalah proses pemulihan sebuah data yang sudah kita backup. Jadi proses restore ke GBWhatsApp dari WhatsApp ini ditujukan untuk mengembalikan keseluruhan chat, video, gambar dan file dokumen.
- Install GBWhatsApp
- Buka GBWhatsApp, tekan Setuju dan Lanjutkan
- Tekan tombol Salin Data WhatsApp
- Masukan nomor HP lalu vertifikasikan melalui panggilan telepon atau sms
- Masukan nama pengguna dan upload poto profile
- Setelah itu akan muncul pemberitahuan jika pencadangan telah ditemukan
- Tekan tombol bertuliskan pulihkan dan tunggu proses restore hingga selesai
- Jika sudah selesai, tekan tombol lanjut
- Maka kalian sudah siap menggunakan GBWhatsApp beserta seluruh riwayat chatting beserta gambar, video, audio dan file dokumen
Jika pemberitahuan backup telah ditemukan itu tidak muncul, maka silahkan ulangi backup dari WhatsApp Official. Namun, disaat mau backup silahkan ganti akun google (disarankan baru) dan lanjutkan hingga proses restore ke GBWhatsApp.
Nah seperti itulah Cara Menginstall GBWhatsApp tanpa Kehilangan Chat dengan Backup dan Restore yang dapat saya sampaikan jika kalian memang benar-benar ingin beralih ke GBWhatsApp. Memang menggunakan aplikasi WhatsApp MOD itu lebih menyenangkan karena tambahan-tambahan fiturnya yang menarik. Semoga bermanfaat, terima kasih!